Kecamatan Silo, Kabupaten JEMBER
Provinsi JAWA TIMUR
Kecamatan Silo, Kabupaten JEMBER
Provinsi JAWA TIMUR
Berita Desa
Remaja merupakan usia kritis untuk memasuki masa dewasa. Karena remaja dipandang sebagai suatu masa di mana individu telah mencapai kematangan dalam proses perkembangannya. Banyak hal yang terjadi selama rentang masa remaja, baik ketika masa awal yaitu kematangan secara seksual dan masa akhir saat mencapai usia matang. Misalnya perubahan tingkah laku, sikap, dan nilai-nilai yang tidak hanya mengindikasikan perubahan yang lebih cepat pada awal masa remaja.
Dalam hal ini Desa Harjomulyo telah memulai dengan serangkaian proses pembentukan Posyandu Remaja Desa Harjomulyo, dimulai dari Survei Mawas Diri (SMD), Musyawarah Masyarakat Desa (MMD), dan Pelatihan Kader Posyandu Remaja. Posyandu Remaja ini akan beroperasi pada akhir bulan Desember 2023 dengan nama GEMAS HATI (GERAKAN REMAJA SEHAT HARJOMULYO BERPRESTASI). Selain Program MUTIARA, beberapa pihak terlibat aktif dalam mendorong pembentukan Posyandu Remaja ini yaitu Pemerintah Desa, Puskesmas Silo II, dan FKM UNEJ. Untuk menandai dimulainya Posyandu Remaja "GEMAS HATI", pada hari ini Minggu tanggal 24 Desember 2023 bertempat di kediaman Sdri. Kudniati Dusun Sumber Lanas Barat 03 /18, Posyandu Remaja "GEMAS HATI" Desa Harjomulyo telah diresmikan oleh Bapak Kartono selaku Kepala Desa Harjomulyo.
Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari remaja dan tokoh masyarakat setempat. Antusiasme remaja dan masyarakat sekitar terlihat jelas dalam mendukung pendirian Posyandu Remaja di Desa Harjomulyo. Acara peresmian posyandu dihadiri oleh remaja, tokoh masyarakat, kepala RT/RW, Perangkat Desa, Camat Silo, Puskesmas Silo II sebagai penanggung jawab wilayah, Koordinator wilayah YPSM beserta Tim dan Unsur Pendamping Desa serta PLKB Kec. Silo.
Kepala Desa berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan secara berkala oleh kader remaja dengan pendampingan petugas dari Puskesmas Silo II, guna mewujudkan remaja yang tangguh dan berkualitas di masa depan. Dengan adanya Posyandu Remaja “GEMAS HATI”, diharapkan remaja dapat mendapatkan perawatan kesehatan yang lebih baik serta terlibat dalam kegiatan yang positif demi kesejahteraan dan masa depan yang cerah.
Data Populasi Desa Harjomulyo, Kecamatan Silo, Kabupaten JEMBER
LAKI-LAKI : 5196 ORANG
PEREMPUAN : 5398 ORANG
TOTAL : 10594 ORANG
LAKI-LAKI
PEREMPUAN
BELUM MENGISI
TOTAL
Desa Harjomulyo berada di Kecamatan Silo , Kabupaten JEMBER , Provinsi JAWA TIMUR.
Kode Desa | : | 3509302002 |
Kode Kecamatan | : | 350930 |
Kode Kabupaten | : | 3509 |
Kode Provinsi | : | 35 |
Kode Pos | : | 68183 |
Jl. PDP. Sumber Wadung No. 30, Kecamatan Silo, Kabupaten JEMBER - Provinsi JAWA TIMUR
Senin | 08:00:00 - 16:00:00 | |
Selasa | 08:00:00 - 16:00:00 | |
Rabu | 08:00:00 - 16:00:00 | |
Kamis | 08:00:00 - 16:00:00 | |
Jumat | 08:00:00 - 16:00:00 | |
Sabtu | Libur | |
Minggu | Libur |
OpenSID 2504.0.1-premium - Pusako v3.2